fashion pria

Drs HN Serta Ginting Dukung Program Bupati Langkat

Langkat (Lapan Anam)
Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Golkar, Drs HN Serta Ginting mendukung sepenuhnya program Pemkab Langkat yang saat ini dipimpin Bupati Ngogesa Sitepu. Hal tersebut disampaikannya dalam acara silaturahim dengan ratusan warga Kecamatan Bahorok dan Kecamatan Serapit Kabupaten Langkat di Rindu Alam Hotel, Jumat (20/3).

“Saya mendukung sepenuhnya program Bupati dalam membangun Langkat secara keseluruhan,” katanya. Pernyataan tersebut disambut gembira oleh warga yang hadir dalam acara silaturahim itu. Serta Ginting mengungkapkan, sudah saatnya ia memberikan perhatian khusus terhadap pembangun Langkat. Ia mengaku, setelah melakukan perjalanan dari Medan sampai Bahorok, Bukit Lawang, pembangunan infrastruktur jalan sangat memprihatinkan.

“Saya melihat belum ada kemajuan pembangunan kawasan objek wisata. Masih diperlukan perjuangan untuk pembangunan ke kawasan Bahorok. Bagaimana wisatawan mau datang , kalau jalan rusak dan kawasan wisata tidak ditata dengan indah dan nyaman,” kata Serta Ginting.

Menyikapi kondisi tersebut, Serta Ginting menegaskan, bahwa sekembali ke Jakarta, amanah yang akan dibawanya adalah rencana pembangunan jalan dan pengembangan kawasan wisata Bahorok. “Saya akan sampaikan kepada Menteri Pariwisata, agar kawasan objek wisata Bahorok diperhatikan. Yang bisa saya selesaikan, akan diselesaikan. Yang bisa saya bantu, akan saya bantu,” katanya.

Serta Ginting yang juga anggota Panitia Anggaran DPR RI mengatakan, ia kan memperjuangkan anggaran pembangunan jalan menuju kawasan wisata Bahorok pada agenda pembahasan P-APBN. “Saya akan perjuangkan, agar jalan menuju kawasan Bahorok benar-benar bagus dan wisatawan akan datang. Kehadiran wisatawan dengan fasilitas memadai, akan menambah penghasilan masyarakat di kawasan Bahorok,” katanya.

Ketua Ikatan Muslim Karo, Budi Ginting menyampaikan pentingnya peningkatan pelayanan kesehatan dengan membangun rumahsakit. “Kemudian, perlu dilakukan rehab terhadap sekolah yang banyak rusak, agar anak-anak dapat mengecap pendidikan lebih baik,” kata Budi Ginting.

Mengenai permintaan tersebut, Serta Ginting berjanji akan membicarakannya dengan Bupati. Demikian juga dengan pembangunan rumahsakit an masalah pendidikan yang masih memprihatinkan di Bahorok.

“Salah satu dari sekian banyak permintaan warga tersebut, akan saya realisasikan secepat mungkin,” kata Serta Ginting yang selama berada di DPR RI telah berhasil memperjuangkan anggaran untuk pembangunan Deliserdang dan rumahsakit di Serdang Bedagai.

Pada kesempatan itu, Serta Ginting membagikan buku pelaksanaan pesta dan adat Karo yang diterima secara simbolis oleh 4 warga Kecamatan Bahorok dan Kecamatan Serapit.***